LAHAT – Bakal calon bupati Lahat, H. Bursah Zarnubi (BZ), menegaskan keseriusannya untuk mencalonkan diri dalam Pilkada Lahat mendatang dengan mengembalikan berkas pencalonan ke tiga partai politik utama, yakni Golkar, PPP, dan PBB.
Tindakan ini menjadi bukti konkret dari komitmen BZ untuk membangun kabupaten Lahat dalam lima tahun ke depan dan siap bertarung menghadapi pasangan “BERLIAN (Bersama Lidya Dan Haryanto) pada Pilkada mendatang .
Dalam pernyataannya, Bacabup Lahat Bursah Zarnubi menyatakan bahwa pengembalian berkas formulir pencalonan ke DPC PPP Kabupaten Lahat merupakan manifestasi nyata dari tekadnya untuk turut serta dalam Pilkada Lahat 2024.
Ia menegaskan bahwa program-programnya, seperti mengentaskan kemiskinan, menciptakan lapangan kerja, dan menata kota serta membangun desa, adalah upaya konkret untuk memajukan Lahat dan mencintai daerahnya.
“Tujuan mulia ini harus kita lakukan dengan menggerakkan seluruh masyarakat, melakukan perubahan ekonomi, menata kota, membangun desa.
Sementara itu, Ketua DPC PPP Kabupaten Lahat, Nizaruddin, SH, menyambut baik langkah BZ dan menyatakan harapannya bahwa BZ dapat menjadi pemimpin yang mampu membangun Kabupaten Lahat secara berkelanjutan. Meskipun demikian, ia menekankan bahwa setiap calon yang ingin diusung harus mematuhi mekanisme yang diberlakukan oleh partai, termasuk dalam pengambilan formulir pencalonan.
“Dalam hal ini, baru Bursah Zarnubi yang telah mengembalikan formulir calon Bupati Lahat. Besar harapan kedepan BZ dapat membangun Kabupaten Lahat,” ujar Nizaruddin,
menegaskan bahwa partainya terbuka untuk calon yang memenuhi persyaratan dan mekanisme yang ditetapkan.(*)